BADKO LPQ ADAKAN WORKSHOP PEMBELAJARAN TPQ



 


Purbalingga, Bertempat di hotel Andrawina Owabong bojongsari BADKO LPQ Purbalingga menyelenggarakan workshop Pembelajaran TPQ, DATA/EMIS Dan Administrasi Kelembagaan. 
Kegiatan yang berlansung selama 2 hari (27-28/03/2021) dibuka oleh kepala kantor kementrian agama Karsono SPd. MM, yang sebelumnya juga turut memberikan ssmbutan ketua Badko TPQ Kabupaten Purbalingga Syarif Hidayat SAg MSi. 

Kegiatan tersebut juga menghadirkan Drs H Sihabudin M.M sebagai nara sumber pada sesi bedah buku Bahan ajar TPQ dan Pembelajaran TPQ

Adapun peserta kegiatan tersebut adalah pengurus harian badko TPQ kecamata dan koordinator TPQ Desa masing masing kecamatan 9 orang. 

Dalam sambutannya, Syarif Hidayat menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program BADKO TPQ Kabupaten Purbalingga dalam upaya meningkatkan kualitas Lembaga TPQ di Kabupaten Purbalingga, baik kualitas secara lembaga, tenaga pengajar, santri maupun peningkatan kualitas dalam manajemen pendukung lainnya. Menurut Beliau,
Sedianya kegiatan ini akan dilakukan di sekitar Rest Area Serang Pada Awal Bulan dan diikuti oleh semua Kordinator Desa yang ada, tetapi karena situasi kondisi yang tidak memungkinkan, maka pelaksanaannya direschedule di Hotel Owabong ini dengan peserta yang terbatas, karena situasi Hotel yang Kapasitasnya hanya memungkinkan untuk mengikutsertakan separo dari rencana semula. “Insya Allah Dalam kesempetan lain akan dilakukan dengan yang lebih baik dan lebih banyak peserta lagi”, kata Beliau.//masmiin.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

LIHATLAH FLYER FLYER UNIK HASIL KARYA PENYULUH AGAMA ISLAM KUA MREBET 1

SEHATI DI KOPI SANGIT

MASJID BAITUL MUKMIN CIPAKU PERINGATI NUZULUL QURAN